Purbalingga (Humas) – Kankemenag Purbalingga mengikuti Hakordia 2025 secara daring melalui siaran YouTube Itjen Kemenag dari Ruang Galaksi pada Kamis (11/12/2025).

Dalam arahannya, Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan agar ASN tidak mengambil sesuatu yang bukan haknya, karena “daging yang tumbuh dari yang haram hanya bisa dibersihkan oleh api neraka.” Beliau juga mengingatkan pesan Imam Asy-Syafi‘i bahwa ilmu adalah cahaya yang tidak akan menetap pada hati yang gelap oleh maksiat, serta mengajak semua pihak untuk memilih sedikit yang berkah daripada banyak namun tidak membawa kebaikan.
Menag turut menyampaikan pesan K.H. Buya HAMKA yang menggambarkan Kemenag sebagai kain putih yang harus dijaga kesuciannya. ASN, meski bukan malaikat, diminta setidaknya tidak berperilaku seperti iblis dengan menjauhi sifat tamak dan kesombongan.
Melalui momentum ini, Kankemenag Purbalingga meneguhkan komitmen menjalankan pelayanan publik secara bersih, berintegritas, dan penuh tanggung jawab.
Baca Juga: Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia 2024 Jajaran Kementerian Agama
Kontributor : Lestari
Editor/ Publisher : Ahyan
Foto : Wisnu