Empat Barung Siaga Kwarcab Purbalingga Ikuti Pesta Siaga Kwarda Binwil Banyumas

Salah satu Barung Siaga Putri yang akan mengikuti Pesta Siaga Kwarda Tingkat Binwil Banyumas menunjukkan aksinya di Pendopo Dipokusumo Purbalingga.

Purbalingga – Asisten Ekonomi dan Pembangunan  Agus Winarno, mewakili Bupati selaku Kamabicab Purbalingga melepas empat barung terbaik Kwarcab Gerakan Pramuka Purbalingga untuk mengikuti Pesta Siaga Kwartir Daerah Jawa Tengah Binwil Banyumas di Kabupaten Banjarnegara. Keempat barung terbaik hasil seleksi itu terdiri dua barung terbaik putra yakni MI Istiqomah Sambas Purbalingga dan MI Negeri 1 Purbalingga. Kemudian barung terbaik putri berturut-turut SD Negeri 2 Tumanggal dan SD Negeri 1 Kalialang.

 “Atas nama pemkab, Ibu Bupati menyampaikan apresiasi dan penghargaan kepada Kwarcab Purbalingga bersama jajaranya atas kiprahnya dalam membina generasi muda melalui Gerakan Pramuka,” katanya di Pendopo Dipokusumo Purbalingga, Jumat siang (25/3/2022).

Kak Agus Winarno juga menyampaikan selamat kepada adik-adik barung yang akan mewakili Kwarcab Purbalingga atas kreasi dan usahanya sehingga terpilih menjadi yang terbaik dari barung-barung lainnya di wilayah Kwarcab Purbalingga.

“Sebelum berangkat, mintalah restu orang tua. Karena restu mereka akan menambah semangat dan mendongkrak kemampuanya sehingga nantinya dapat berprestasi yang terbaik,” pesannya.

Sementara Ketua Kwarcab Purbalingga Kak Tri Gunawan Setyadi melaporkan bahwa Pesta Siaga Binwil Banyumas akan berlangsung mulai 25 – 26 Maret 2022 di Politeknik Banjarnegara dengan sistem Luring Terbatas. Kwarcab Purbalingga mengirimkan kontingen dengan jumlah total 63 orang serta 5 pembina putra dan 5 pembina putri sebagai dewan juri.* (mir/sar)

Salah satu Barung Siaga Putra membawakan Yel-yel Barungnya di hadapan Pengurus Mabicab, Kwarcab, dan para undangan di Pendopo Dipokusumo Purbalingga.
Translate »
Open chat
Hubungi Kami
Kemenag Purbalingga
Hallo 👋
Apakah ada yang bisa saya bantu?
Skip to content