Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga

KANTOR KEMENTERIAN AGAMA KABUPATEN PURBALINGGA

Jalan Mayor Jendral D.I Panjaitan No. 115A Purbalingga 53311
https://purbalingga.kemenag.go.id

Dukung Akselerasi Purbalingga Baru, Kankemenag Hadiri Peringatan Hari Jadi ke-195

Purbalingga (Humas) – Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga turut mendukung akselerasi Purbalingga baru dengan menghadiri Peringatan Hari Jadi ke-195 Kabupaten Purbalingga yang digelar di Pendopo Dipokusumo pada Kamis (18/12/2025).

Peringatan Hari Jadi Purbalingga

Pada kesempatan tersebut, Kankemenag Kabupaten Purbalingga diwakili oleh Kepala Seksi Bimbingan Masyarakat (Kasi Bimas) Islam, Moh. Nur Hidayat. Kehadiran Kankemenag menjadi bagian dari komitmen untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi antara instansi vertikal dan pemerintah daerah dalam mewujudkan Purbalingga yang semakin maju dan berdaya saing.

Peringatan Hari Jadi ke-195 Kabupaten Purbalingga tahun ini mengusung tema “Sinergi dan Kolaborasi untuk Akselerasi Purbalingga Baru”. Tema tersebut menegaskan pentingnya kerja bersama seluruh elemen, termasuk Kementerian Agama, dalam mendukung percepatan pembangunan yang berlandaskan nilai-nilai religius, kebersamaan, dan kearifan lokal.

Kegiatan berlangsung khidmat dengan nuansa budaya Jawa yang kental. Para tamu undangan mengenakan pakaian adat Jawa berupa beskap lengkap sebagai simbol pelestarian budaya dan identitas daerah.

Melalui momentum peringatan hari jadi ini, Kankemenag Kabupaten Purbalingga berharap semangat kebersamaan dan kolaborasi lintas sektor dapat terus diperkuat demi terwujudnya Purbalingga Baru yang maju, religius, dan sejahtera.

Baca Juga: Purbalingga Bershalawat, Kemenag Purbalingga Turut Lantunkan Doa untuk Hari Jadi ke-195

Kontributor/ Publisher : Ahyan
Foto : Istimewa

Post Relate

Translate »
Skip to content