Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga

Kakan Kemenag Purbalingga Terima Silaturahmi Kepala BNN, Perkuat Sinergi Kampanye Anti Narkoba

Purbalingga (Humas) – Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga, Zahid Khasani, menerima silaturahmi Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga, Nasrudin yang hadir bersama tiga penyuluh, yakni Tarsito, Asni Kesumaningrum, dan Asni Setiyasih.di ruang kerja Kepala Kankemenag, Selasa (13/1/2026).

Kemenag Purbalingga terima silaturahmi dari BNN Purbalingga

Silaturahmi tersebut disambut langsung oleh Kepala Kankemenag Purbalingga didampingi Kasubbag Tata Usaha, dan Kasi Pendidikan Agama Islam (PAIS). Pertemuan ini menjadi ajang penguatan koordinasi dan sinergi lintas sektor dalam upaya pencegahan penyalahgunaan narkotika di wilayah Kabupaten Purbalingga.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala BNN Purbalingga menyampaikan program ANANDA (Aksi Nasional Anti Narkotika Dimulai dari Anak). Program ini bertujuan meningkatkan edukasi dan kesadaran masyarakat, khususnya generasi muda dalam hal ini pelajar madrasah mulai dari RA hingga Aliyah, serta calon pengantin, mengenai bahaya narkotika dan pentingnya kesehatan, termasuk edukasi pra nikah.

Menanggapi hal tersebut, Zahid Khasani menyambut baik silaturahmi dan inisiatif sinergi yang ditawarkan BNN Kabupaten Purbalingga. Ia menegaskan kesiapan Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga untuk beraksi bersama dalam kampanye anti narkoba, baik di lingkungan pendidikan madrasah maupun di tengah masyarakat secara luas, sebagai bagian dari upaya membangun generasi yang sehat, berkarakter, dan bebas narkoba.

Baca Juga: Menanamkan Kesadaran Bahaya Narkoba Melalui Pembelajaran Tematik Berbasis Proyek

Kontributor/ Publisher : Ahyan
Foto : Ahyan

Post Relate

Translate »
Skip to content