Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga

Simbolis, Pemkab Purbalingga Serahkan 1.598 Beasiswa AUSTS, ATS, Peserta Didik Rentan Putus Sekolah Hingga Penyandang Disabilitas

Purbalingga – Pemerataan akses pendidikan terus menjadi prioritas Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purbalingga. Tahun 2025, komitmen itu diwujudkan melalui penyaluran beasiswa Anak Usia Sekolah Tidak Sekolah (AUSTS), Peserta Didik Rentan Putus Sekolah, dan Anak Tidak Sekolah (ATS) kepada 1.598 pelajar dari berbagai sekolah dan madrasah termasuk pendidikan kesetaraan di berbagai jenjang.

Penyaluran bantuan yang dialokasikan senilai Rp1.294.950.000 secara simbolis dilakukan di Pendopo Dipokusumo, Jumat (14/11/2025). Hadir dan turut menyerahkan bantuan secara simbolis dalam kegiatan tersebut Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra Suroto, Kabag Kesra Heru Sri Wibowo, Plt. Kepala Dinas Pendidikan Sadono, perwakilan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga Sarwono dan beberapa pejabat terkait lainnya.

Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Purbalingga Suroto dalam kesempatan tersebut menegaskan bahwa pendidikan adalah hak setiap anak tanpa kecuali.

“Kita memastikan bahwa setiap anak di Purbalingga harus mendapatkan hak pendidikannya. Mereka adalah investasi jangka panjang,” ujarnya.

Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga Sadono, menjelaskan bahwa perluasan sasaran tersebut merupakan wujud keseriusan pemerintah dalam membuka akses pendidikan yang setara bagi semua kalangan.

“Tahun ini kita menyasar anak-anak disabilitas. Ada 20 anak yang mendapatkan beasiswa AUSTS. Ini menjadi bagian dari upaya memastikan tidak ada anak Purbalingga yang tertinggal dari pendidikan,” terang Sadono.

Lebih lanjut Sadono menjelaskan, program beasiswa AUTS merupakan bagian dari strategi besar pemerintah untuk menjamin keberlanjutan pendidikan generasi muda Purbalingga. Selain itu pemerintah juga melakukan berbagai langkah nyata, seperti program jemput bola pendidikan melalui pendataan aktif dan kunjungan ke keluarga anak yang tidak sekolah.

“Kita juga menjalin kerjasama lintas sektor dengan Dinas Sosial, Dinas Tenaga Kerja, dan pemerintah desa untuk penguatan dukungan sosial serta pelatihan keluarga,” ujarnya.

Senang

Gema, salah satu penerima bantuan beasiswa AUSTS untuk kelompok penyandang disabilitas mengaku sangat senang dan bersyukur. Ia yang bersekolah di SD Purba Adhi Suta mengaku bantuan yang diterimanya akan digunakan untuk membeli sejumlah peralatan sekolah, seperti sepatu dan tas sekolah. (*)

Kontributor                  : Sarwono

Foto dokumentasi       : Itha/Prokopim

Editor / Publisher        : Sarwono

Post Relate

Translate »
Open chat
Hubungi Kami
Kemenag Purbalingga
Hallo 👋
Apakah ada yang bisa saya bantu?
Skip to content