MGMP PAI SMK Susun Soal Hadapi USBN

Purbalingga – Tim Musyawarah Guru Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam (MGMP PAI) Sekolah Menengah Kejuruan Kabupaten Purbalingga melaksanakan kegiatan Penyusunan Soal Latihan USBN Tahun 2018 di lantai II SMK Negeri 1 Kutasari, Jum'at ( 23/02 ).

Pengurus MGMP PAI, Sudarto dalam sambutannya mewakili Ketua MGMP mengharapkan agar penyusunan soal USBN yang berdasarkan KTSP dan K-13 ini dapat dilaksanakan dengan tuntas.

“Kegiatan penyusunan soal latihan USBN pada forum ini diharapkan dapat tuntas. Jika sudah tuntas akan dishare untuk bahan belajar siswa di rumah. Jika dalam penyusunan soal ini terdapat kendala agar dipecahkan bersama-sama. “Pada prinsipnya kegiatan ini menyusun tuntas soal latihan sesuai dengan kisi-kisi yang sudah ada”, tekannya.

Pengawas Pendidikan Agama Islam SMA/SMK Fauzan, dalam sambutannya menyampaikan bahwa ada 3 kesuksesan yang harus diraih dalam MGMP PAI SMK ini.

“ Ada 3 kesusksesan yang harus diraih dalam kegiatan ujian, yakni sukses dalam persiapan, sukses dalam pelaksanaan dan sukses hasil akhir,” ungkapnya.

Ia berharap besar untuk mata pelajaran Agama Islam bisa tampil berbeda dengan mapel lain sehingga mempunyai nilai dan keunggulan tersendiri. Salah satunya dengan mewajibkan siswa perempuan yang belum berjilbab, agar mengenakan busana muslimah ketika pelajaran Agama Islam berlangsung. Fauzan juga mengharapkan SMK dapat melaksanakan pelajaran praktek merawat jenazah meliputi memandikan, mengkafani, menyolati hingga menguburkan. Yang terakhir ia menghimbau agar pada Mapel Pendidikan Agama Islam tidak ada siswa yang mendapatkan nilai 7. Walaupun komposisi soal dari daerah 25 persen dan dari pusat 75 persen. Sedangkan bentuk soal terdiri atas 40 soal pilihan ganda dan  5 soal isian dengan muatan 50 % KTSP dan 50%  Kurikulum 13.

“Untuk itu diperlukan kerja keras tim MGMP PAI SMK Kabupaten Purbalingga”, tandasnya. (sar/ )

Translate ยป