Membangun serta Mempertahankan Image dengan Kehumasan

Semarang, Penguatan tenaga kehumasan sebagai agen publikasi, salah satu materi pada workshop jurnalistik kehumasan subbag informasi dan humas. Materi disampaikan oleh Suhersi, Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Kementerian Agama Wilayah Provinsi Jawa Tengah.

Suhersi, saat memberikan uraian pengertian kehumasan pada acara yang dilaksanakan Kamis (2/3), menyampaikan bahwa kehumasan adalah membangun serta mempertahankan image serta citra dengan komunikasi yang baik antara organisasi dan masyarakat penerimasi hal-hal yang baik dengan dasar kejujuran dalam menyampaiakan informasi.

“Dalam era informasi, jika kita tidak bisa mengikuti  dan tidak memberikan informasi tentang kementerian agama pada masyarakat, maka masyarakat tidak banyak tahu informasi yang ada. Informasi berjalan cepat-aktual, bersifat global, serentak dan interaktif”, jelasnya saat menyampaikan materi workshop yang diadakan di Hotel Grasia.

Kabag TU kanwil Kemenag Jawa tengah juga memberikan penjelasan terkait pentingnya tenaga kehumasan pada kementerian agama. Suhersi berharap semangat, motifasi, ketrampilan dan kemampuan tenaga kehumasan agar bisa meningkatkan pelayanan dan memberikan segala informasi pada kementerian agama.

Saat ditanya tentang solusi adanya tenaga kehumasan yang mengemban berbagai tugas, Suhersi menjelaskan sebagai masukan dan akan mengusahakan agar tenaga kehumasan di setiap kantor Kemenag Kabupaten / Kota akan dikhususkan. Tidak merangkap dengan tugas lainnya. (sf/pbg)

Translate ยป