Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga

Kemenag Purbalingga Lepas Ribuan Peserta Jalan Sehat Milad MI Muhammadiyah Bojongsana

Purbalingga (Humas) – Pengawas Madrasah Kecamatan Rembang, Mardini, mewakili Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Purbalingga secara resmi melepas ribuan peserta Jalan Sehat dalam rangka Milad ke-60 MI Muhammadiyah Bojongsana, Kamis (1/1/2026).

Milad MI Muhammadiyah Bojongsana

Kegiatan yang dipusatkan di Lapangan MI Muhammadiyah Bojongsana ini diikuti siswa, wali murid, serta masyarakat Desa Panusupan dan sekitarnya, serta dihadiri unsur pemerintah desa, Muhammadiyah, komite madrasah, pendidik, dan tokoh masyarakat.

Acara berlangsung meriah dengan penampilan kreativitas siswa, senam bersama, serta pembagian hadiah, termasuk hadiah utama DP Umroh senilai Rp 3,5 juta. Kepala MI Muhammadiyah Bojongsana, Yatno, menyampaikan bahwa peringatan milad ke-60 ini menjadi momentum evaluasi dan penguatan komitmen madrasah dalam meningkatkan mutu pendidikan dan pelayanan kepada masyarakat.

Sejalan dengan hal itu, Mardini berharap MI Muhammadiyah Bojongsana terus maju melahirkan generasi berprestasi dan berakhlak islami sesuai tema Berkarakter Islami & Berprestasi.

Baca Juga: Enam Dekade Sejuta Cerita, MI Muhammadiyah Bojongsana Rayakan Milad ke-60 dengan Karya Videografi Inspiratif

Kontributor : Lestari
Editor/ Publisher : Ahyan
Foto : Istimewa

Post Relate

Translate »
Skip to content