Purbalingga (Humas) — Petugas Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) mengikuti kegiatan briefing pagi yang berlangsung di Ruang PTSP pada Kamis (8/1/2026). Kegiatan ini dipandu oleh Penyelenggara Zakat Wakaf, Siti Honiah Mujiati, sebagai upaya penguatan semangat kerja dan peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

Dalam arahannya, Siti Honiah Mujiati menekankan pentingnya komitmen berkelanjutan dalam meningkatkan pelayanan PTSP. Ia mengajak seluruh petugas untuk terus melakukan pengembangan diri (upgrade diri) agar mampu memberikan layanan yang profesional dan responsif.
“Pegang prinsip bahwa hari ini harus lebih baik dari hari kemarin. Peningkatan pelayanan harus dimulai dari peningkatan kualitas diri kita masing-masing,” ujarnya.
Selain peningkatan kompetensi, Siti Honiah juga mengingatkan pentingnya sikap ramah dalam pelayanan publik. Senyum dan keramahan dinilai sebagai elemen dasar yang mencerminkan kualitas layanan PTSP. Ia menegaskan agar seluruh petugas tidak melupakan kebiasaan sederhana namun berdampak besar tersebut.
“Jangan sampai lupa untuk selalu tersenyum ramah kepada setiap pengguna layanan,” pesannya.
Lebih lanjut, ia mendorong petugas PTSP untuk meningkatkan minat membaca sebagai bagian dari pengembangan wawasan. Menurutnya, kebiasaan membaca memiliki pengaruh langsung terhadap pembentukan sikap dan attitude dalam bekerja.
“Mari kita tingkatkan rasa ingin membaca agar wawasan semakin luas, karena hal itu sangat berpengaruh terhadap sikap kita dalam melayani masyarakat,” tambahnya.
Baca Juga: Meneguhkan Istiqomah dan Kebersamaan: Pesan Inspiratif Siti Honiah Mujiati dalam Briefing Pagi
Kontributor/ Publisher : Ahyan
Foto : Ahyan