Purbalingga (Humas) – ASN Kemenag yang juga anggota Dharma Wanita Persatuan (DWP), mulai dari tingkat kabupaten hingga kecamatan, turut mewarnai peringatan HUT ke-26 DWP melalui berbagai cabang lomba yang digelar di kompleks Pendopo Dipokusumo Purbalingga, Kamis (27/11/2025).
Partisipasi datang dari unsur Kankemenag Purbalingga, Penyuluh Agama KUA, hingga guru madrasah. Pada cabang Siraman Rohani, ASN Kemenag tampil dominan dengan menempatkan enam wakilnya di peringkat terbaik.

Pada kategori Siraman Rohani, Sri Lestari (Pranata Humas Kankemenag Purbalingga) meraih Juara 1, disusul Eni Muntofikoh (Penyuluh KUA Bobotsari) sebagai Juara 2, dan Ruswanti (Penyuluh KUA Kejobong) sebagai Juara 3. Adapun Juara 4 diraih Dinkominfo, Juara 5 oleh Sisa Rahayu (Penyuluh KUA Karangmoncol), serta Juara 6 oleh Nia Melawati dari (Penyuluh KUA Kertanegara). Keterlibatan yang merata ini menunjukkan peran aktif ASN Kemenag dalam kegiatan edukatif dan bernilai keagamaan.
Kepala Kankemenag Purbalingga, Zahid Khasani, menyampaikan apresiasi atas prestasi tersebut.
“Dominasi ASN Kemenag dalam cabang Siraman Rohani menunjukkan konsistensi kita dalam hadir pada kegiatan yang bernafaskan nilai-nilai Islam,” ujarnya.
Ia menambahkan, kegiatan semacam ini merupakan ruang kontribusi positif bagi Kemenag.
“Kemenag harus terus berdampak, tidak hanya melalui layanan, tetapi juga dalam pembinaan moral dan spiritual masyarakat. Semoga prestasi ini semakin menguatkan peran kita dalam membangun masyarakat yang religius dan berkarakter,” tegasnya.
Baca Juga: DWP Kankemenag Purbalingga Raih Prestasi pada Lomba HUT DWP ke-26
Kontributor/ Publisher : Ahyan
Editor : Lestari
Foto : Istimewa